Poto Tano, – Jajaran pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), yang diwakili Polisi Pamong Praja (Pol PP), dibantu Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian bersama masyarakat sekitar, melakukan gotong royong untuk membersihkan sampah yang menumpuk dalam areal perkampungan Desa Poto Tano. Kegiatan itu sebagai pesan kepada masyarakat agar tetap menjaga kebersihan.
Kegiatan yang dilaksanakan Sabtu 12/8 kemarin itu bertajuk, karya bakti dan gotong royong mandiri melalui kegiatan bersih lingkungan penanaman pohon di Pulau Kenawa, dijadikan sebagai momentum untuk melakukan sosialisasi tentang Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur kebersihan lingkungan, Perda yang mengantur Keamanan, Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), termasuk Perda Program Daerah Pemberdayaan Gotong Royong (PDPGR).
Pelaksana tugas (Plt) Kasat Pol PP KSB, Agus Hadnan menegaskan, kegiatan yang dilaksanakan ini bukan kali pertama, namun sudah menjadi agenda rutin Pol PP. Hal itu sebagai wujud kepedulian sekaligus mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga kebersihan dan keasrian lingkungan. “Kami melihat masih kurang kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan, terutama persoalan sampah, sehingga kami terus melaksanakan kegiatan gotong royong serupa,” tuturnya.
Disinggung soal Kamtibmas, Agus Hadnan juga mengingatkan bahwa hal itu bukan hanya tanggung jawab pemerintahan, baik itu Kepolisian maupun TNI, tetapi sudah menjadi tanggungjawab bersama masyarakat, “Kamtibmas adalah tanggung jawab kita semua, sehingga sangat diharapkan kepada seluruh aparatur sampai ditingkat Rukun Tetangga (RT) untuk terus intensif melakukan pendekatan dan menggali partisipasi masyarakat dalam menjaga Kamtibmas,” terangnya.
Sampah yang berhasil dikumpulkan itu langsung diangkut menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah, sehingga diseluruh wilayah Desa Poto Tano tidak lagi terlihat tumpukan sampah.
Usai bergotong royong di pemukiman warga Desa Poto Tano, puluhan personil Sat Pol PP melanjutkan aksi ke Pulau Kenawa. Dipulau seluas 40 hektar dengan padang safana yang indah itu, Personil Sat Pol PP melakukan penanaman ratusan batang pohon peneduh dan memungut sampah yang ditinggalkan pengunjung. “Kami sengaja memilih berharap akan menjadi peneduh bagi masyarakat yang berkunjung nantinya, mengingat dipulau Kenawa kondisinya cukup panas,” urainya. **