Taliwang, – Polres Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) sangat serius perang melawan narkoba. Buktinya, sejumlah pemuda yang diduga memiliki narkotika jenis sabu-sabu berhasil ditangkap beserta barang buktinya.
Dalam sepekan terakhir, satuan narkotika Polres KSB berhasil mengamankan SB, warga Kecamatan Taliwang yang diduga kuat mengusai barang haram narkotika. Dalam penangkapan itu sendiri terdapat barang bukti berupa, dua poket plastik yang diduga berisi sabu-sabu, satu buah alat hisap atau bong, dua korek api, tabung kaca dan pipet.
Dihari berikutnya, berhasil mengamankan JM, warga Desa Pasir Putih, Kecamatan Maluk dengan barang bukti berupa empat poket yang diduga sabu-sabu dalam ukuran besar, dua poket ukuran kecil, dua klip sisa sabu, satu buah bong dan pipet.
AKP Suwardi selaku kasubag humas Polres KSB yang mewakili Kapolres KSB mengakui tentang adanya penangkapan tersebut, bahkan para pelaku saat ini diamankan dalam sel untuk kepentingan pemeriksaan. “Memang betul kami telah mengamankan terduga pemilik atau yang mengusai barang haram narkotika jenis sabu-sabu,” katanya.
Diakui Suwardi jika keberhasil jajaran Polres KSB mengungkap pemilik sabu-sabu tidak lepas dari bantuan masyarakat untuk memberikan laporan, sehingga dirinya berharap hubungan baik atau melaporkan adanya seseorang menguasai narkoba untuk tetap dilakukan. “Kami berharap masyarakat tetap memberikan laporan. Hal itu sebagai upaya bersama untuk melawan peredaran narkoba,” tegasnya. **