Taliwang, – Masih ada 10 Desa yang ada di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) belum merealisasikan program Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD), sehingga Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) meminta agar bisa direalisasikan dalam pekan ini.
“Kami sudah mengingatkan kepada semua pemerintah Desa, agar bisa segera merampungkan berkas yang menjadi pendukung dalam pencairan BLT tahap II. Pencairan itu sendiri harus diupayakan dalam pekan ini,” kata Muhammad Rizki S.Ip selaku kabid Pemerintah Desa pada DPMD KSB, saat dikonfirmasi media ini dalam ruang kerjanya, kemarin.
Dikesempatan itu Rizki sapaannya mengakui, jika adanya keterlambatan pencairan BLT tahap II lebih disebabkan persoalan tekhnis, dimana pemerintah Desa bukan hanya menyiapkan laporan realisasi untuk tahap I, tetapi juga harus melakukan revisi dan pergantian penerima BLT. “Ada sejumlah Desa yang harus melakukan pergantian penerima BLT, lantaran dinilai tidak memenuhi kriteria dan persyaratannya,” bebernya.
Untuk melakukan pergantian terhadap penerima bantuan, pemerintah Desa wajib mengikuti tahapan yang diatur, dimana diawali dengan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyampaian rencana penggantian penerima bantuan yang dilanjutkan dengan usulan calon penggantinya. “Hasil koordinasi terakhir yang kami lakukan, semua Desa sudah selesai melaksanakan tahapan itu, tinggal proses pencairan dan pembagian. Hal itu yang membuat DPMD KSB merasa yakin bahwa pada pekan mendatang sudah bisa rampung,” lanjutnya.
Masih keterangan Rizki, pada pekan mendatang bukan hanya rampung proses pencairan BLT tahap II, tetapi juga akan ada Desa yang mulai melakukan pembagian BLT tahap III. “Sudah ada beberapa Desa yang merampungkan dokumen pelaporan realisasi tahap II yang disyaratkan untuk pencairan Tahap III, meskipun belum terlalu banyak Desa yang mulai melakukan pendistribusian bantuan kepada masyarakat terdampak Corona Virus Disease 2019 (Covid-190,” tuturnya.
Rizki mengakui jika dirinya belum bisa menegaskan batas waktu pencairan untuk tahap III, namun DPMD KSB telah meminta kepada semua pemerintah Desa, agar bisa menuntaskan pencairan BLT tahap III sampai akhir Juni mendatang. “Memang pada dasarnya pencairan harus rampung pada Juni, namun tidak bisa dihindari akan ada Desa yang mencairkan BLT sampai pada Juli mendatang,” akunya.
Terakhir Rizki berharap kepada semua pemerintah Desa agar tahapan dan mekanisme pembagian tetap dilaksanakan seperti biasanya, dimana tetap memperhatikan protokol kesehatan dan meminta penerima bantuan menggunakan masker saat mendatangi lokasi pembagian BLT dan tetap dilakukan jaga jarak. **