Sri Mulyani : Anggaran Pemulihan Gempa Lombok-Sumbawa Sudah Ada, Masyarakat Diminta Tetap Semangat

Lombok Barat – Dalam rangkaian kunjungan Managing Director IMF Ms. Christine lagarde beserta rombongan di Dusun Guntur Macan Kecamatan Gunung Sari Kabupaten Lombok Barat siang ini (8/10). Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani memberikan penjelasan kepada masyarakat Dusun Guntur Macan bahwa anggaran pemulihan (Gempa Lombok-Sumbawa) sudah ada dan akan dialokasikan sesuai dengan kategorinya.

Lebih lanjut dijelaskan, kategori anggaran pemulihan yang dimaksud yakni rusak berat Rp 50 juta, rusak sedang Rp 25 juta dan rusak ringan Rp 10 Juta. “Pemerintah tetap berkomitman untuk tetap membantu warga korban gempa, serta Presiden sudah meminta Wakil Presiden untuk melakukan koordinasi dengan daerah terdampak dan kordinasi lintas Kementerian untuk penanganan baik gempa Palu maupun NTB”, ungkap Menteri Keuangan Sri Mulyani di hadapan warga Dusun Guntur Macan.

 Saat ini, tambahnya, Pendataan terus dilakukan dengan melakukan verifikasi dengan keakuratan dan nantinya akan dibayarkan dengan cara bertahap. Sementara terkait dengan akan masuknya musim hujan ini akan dibuatkan Shelter sementara untuk memenuhi kebuhan sementara bagi warga.

Sementara itu, terkait jaminan hidup yang saat ini sedang ramai dipertanyakan masyarakat. Menteri Keuangan RI Sri Mulyani menjelaskan bahwa untuk jaminan hidup Rp. 10.000., hanya akan diberikan jika warga sudah menempati rumah permanen. “terkait dengan hal ini Pemda sudah membuat data dan melakukan verifikasi dan nantinya akan dikoordinasikan dengan Menkeu RI dan Mensos RI”, tambahnya.

Tak lupa, ibu Menteri Keuangan juga menegaskan bahwa perhatian untuk lombok masih penuh dan tetap akuntabel, karena nantinya akan diperiksa atau diaudit. “pihaknya terus mendoakan (masyarakat NTB) agar tetap mememiliki semangat sehingga dapat bangkit kembali”, jelasnya.**