Taliwang, – Dewan Pimpinan Daerah Partai Nasdem Kabupaten Sumbawa Barat (DPD Nasdem KSB), sudah mulai menyusun strategi pemenangan untuk Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) yang akan berlangsung tahun 2024 medatang. “Kami memang sengaja membahas lebih awal tentang strategi pemenangan,” kata Santri Yusmuliadi, ST selaku pengurus baru DPD Nasdem KSB.
Disampaikan Santri sapaan akrabnya, percepatan pembahasan itu sendiri lantaran adanya perubahan pengurus DPD Nasdem KSB, ditambah lagi ada beberapa orang pengurus yang baru bergabung, sehingga membutuhkan persamaan persepsi. “Nasdem KSB memasang target bisa menjadi pemenang pemilu mendatang, sehingga pembahasan strategi dilakukan lebih awal,” lanjutnya.
Masih keterangan Santri, ada beberapa alasan mendasar bagi partai Nasdem sampai harus membahas lebih awal strategi pemenangan, diantaranya, cara kerja yang dianut Nasdem secara nasional, dimana dalam menghadapi agenda besar selalu mengedepankan kerja kolektif, menerapkan kegotongroyongan politik dan membangun kesamaan strategi. “Nasdem mengenal kerja sama politik, jadi apa yang menjadi strategi harus dibahas serta dianalisa bersama,” tandasnya.
Meskipun tidak menyinggung strategi apa saja yang dibahas internal partai, Santri mengakui bahwa calon legislatif yang akan diusung Nasdem harus memiliki kompetensi politik, integritas dan diketahui elektabilitas sangat baik. “Kita semua sudah tahu bahwa Nademi menawarkan politik tanpa mahar dan tanpa syarat, jadi kompetensi caleg dibahas dalam strategi pemenangan,” ungkapnya.
Terkait dengan kepengurusan DPD Nasdem KSB, Santri mengakui bahwa saat ini masih menunggu Surat Keputusan (SK) tentang penetapan kepengurusan baru untuk periode tahun 2021. “Memang masih menunggu SK tertulis kepengurusan baru DPD Nasdem KSB, tetapi sudah bisa dipastikan bahwa Dewan Pimpinan Pusat (DPP) menyetujui draf SK DPD Nasdem KSB,” terangnya sambil mengelak untuk memberikan keterangan secara rinci tentang kepengurusan.
Informasi yang berhasil dihimpun media ini, jika kepengurusan baru DPD Nasdem KSB akan dinakhodai Fud Syaifuddin, ST yang kini menjabat sebagai Wakil Bupati KSB, sementara Badaruddin Duri dipercaya sebagai sekretaris serta Santri Yusmuliadi akan menjadi bendahara partai. **